Efektivitas Penggunaan Larvitrap Berbahan Plastik dan Tempurung Kelapa terhadap Jumlah dan Densitas Larva Nyamuk Aedes sp yang Terperangkap

Nur Utomo, Honna Emylisa, Hari Rudijanto Indro Wardono

Abstract


Vektor adalah hewan arthropoda yang dapat berperan sebagai penular penyakit. Vektor Demam Dengue (DD) dan Demam Berdarah Dengue (DBD) di Indonesia adalah nyamuk Aedes aegypti sebagai vektor utama dan Aedes albopictus sebagai vektor sekunder. Penyebaran penyakit tular vektor terkait erat dengan kepadatan penduduk, mobilitas, pengetahuan, sikap, perilaku, peran masyarakat, kondisi iklim, serta pengelolaan lingkungan yang kurang baik sehingga menyebabkan tingginya habitat perkembangbiakan nyamuk. Penyebaran dapat terjadi karna mutasi virus dan resistensi vektor akibat pengunaan insektisida terus menerus. Tujuan penelitian untuk mengetahui efektivitas penggunaan larvitrap berbahan plastik dan tempurung kelapa terhadap jumlah dan densitas larva nyamuk yang terperangkap. Metode yang digunakan yaitu Pre-eksperimental dengan desain One-Shot Case Study. Pengamatan selama 2 siklus akuatik dengan pengecekan larva pada hari ke-5 dan hari ke- 10. Hasil penelitian jumlah larva terperangkap pada larvitrap plastik sebanyak 542 ekor (81%) dan jumlah larva terperangkap pada larvitrap tempurung kelapa 129 ekor (19%). Perhitungan densitas larva didapatkan hasil House Index (HI) 80%, Container Index (CI) 36,6%, Breteu Index (BI) 146% dan Angka Bebas Jentik (ABJ) sebesar 20%. Uji statistik menggunakan uji U mann Whitney dengan hasil p = 0,000, dimana 0,000 < 0,05. Hal ini menunjukan terdapat perbedaan yang signifikan pada efektivitas penggunaan larvitrap berbahan plastik dan tempurung kelapa, dimana larvitap plastik lebih memikat nyamuk untuk bertelur. Kesimpulan penelitian ini terdapat perbedaan efektvitas penggunaan larvitrap berbahan plastik dan tempurung kelapa terhadap jumlah dan densitas larva yang didapatkan.


Keywords


Aedes sp; Densitas Larva; Larvitrap; Tempurung Kelapa

Full Text:

PDF

References


Dalam Terbitan K, Kesehatan KR, Direktorat Jenderal Pengendalian Penyakit Dan Penyehatan Lingkungan Kementerian Kesehatan RI IP. Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Demam Berdarah Dengue di Indonesia. 2017.

Zen S, Rahmawati D. Kepadatan Jentik Nyamuk Aedes spp Ditinjau Dari Nilai Breteu Index (BI), Container Index (CI), dan HUman Index (HI), di Kelurahan Metro Kecamatan Metro Pusat Kota Metro Lampung Tahun 2015. 2015.

Pramestuti N, Widiastuti D, Raharjo J, Litbang BP, Jl Selamanik No B, Banjarnegara A. Transmisi Trans-Ovari Virus Dengue PAda Nyamuk Aedes Aegypti dan Aedes Albopictus di Kabupaten Banjarnegara. 2013.

Sorisi AMH, Parasitologi B, Kedokteran F, Sam U, Manado R. Transmisi Transovarial Virus Dengue Pada Nyamuk Aedes Spp. 2013.

Sorisi AMH, Parasitologi B, Kedokteran F, Sam U, Manado R. Transmisi Transovarial Virus Dengue Pada Nyamuk Aedes Spp. 2013.

Suwandono Agus. Dengue Update Menilik Perjalan Dengue di Jawa Barat. 2019.

Ode Alifariki L, Ilmu Keperawatan K. Hubungan Karakteristik Kontainer dengan Keberadaan Jentik Nyamuk Aedes aegypti di Wilayah Kerja Puskesmas Poasia Kota Kendari. 2017;5.

Kinansi RR, Widjajanti W, Ayuningrum FD, Penelitian BB, Vektor P, Penyakit DR. Kepadatan Jentik Vektor Demam Berdarah Dengue di Daerah Endemis di Indonesia (Sumatera Selatan, Jawa Tengah, Sulawesi Tengah dan Papua). 2017.

Khairunisa U, Endah Wahyuningsih N, Kesehatan Lingkungan B, Kesehatan Masyarakat F. Kepadatan Jentik Nyamuk Aedes sp. (House Index) sebagai Indikator Surveilans Vektor Demam Berdarah Denguedi Kota Semarang [Internet]. Vol. 5. 2017. Tersedia pada: http://ejournal3.undip.ac.id/index.php/jkm

Hidayati HP, Widyanto A, Firdaust M. Efektifitas Berbagai Bahan Larvitrap Terhadap Jumlah dan Densitas Larva Aedes sp. yang Terperangkap. Buletin Keslingmas. 31 Desember 2022;41(4):156–65.

Narmala Atiesfa Y AR. Maya Index dan Kepadatan Larva Aedes aegypti Antara Dusun Tegalrejo dan Dusun Krajan Kidul Nanggungan Pacitan. 2019;

Anggraini Sekar Dhevy. Perbedaan Kesukaan Nyamuk Aedes Spp Bertelur Berdasarkan Jenis Bahan Ovitrap (Kaleng, Bambu dan Styrofoam). 2012;

Indeks dan Kepadatan Larva Heni Prasetyowati M, Prasetyowati H, Ginanjar Loka Litbang AP, Jl Raya Pangandaran CK, Pangandaran B, Barat J. Maya Indeks dan Kepadatan Larva Aedes aegypti di Daerah Endemis DBD Jakarta Timur. 2017;




DOI: https://doi.org/10.31983/keslingmas.v43i3.12119

Article Metrics

Abstract view : 69
Download PDF : 32

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

Buletin Keslingmas (p-ISSN : 0215-742X, e-ISSN : 2655-8033 ), diterbitkan oleh Jurusan Kesehatan Lingkungan Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang Jl Raya Baturaden Km. 12 Purwokerto, Jawa Tengah, Indonesia. Telp/Fax. 0281-681709

Email : buletinkeslingmas@poltekkes-smg.ac.id

Buletin Keslingmas is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License