Pengelolaan Defisit Pengetahuan Pada Lansia Dengan Diabetes Mellitus Type II Di RSUD Dr. R Soetijono Blora

Zainal Abidin, Anita Puspitasari, Agus Prasetyo, Warijan Warijan, Tavip Indrayana

Abstract


Latar Belakang: Prevalensi lansia dengan diabetes mellitus di Indonesia tahun 2021 menduduki 10,3 juta dan meningkat pada tahun 2045 sebesar 16,7 juta. Manajemen diabetes tipe 2 adalah diet sehat, meningkatkan aktivitas fisik dan menjaga berat badan, obat oral dan insulin untuk mengontrol kadar glukosa darah. Defisit pengetahuan diet, minum obat dan olahraga berhubungan dengan keterbatasan kognitif lansia ditandai dengan pasien mengatakan tidak mengetahui cara penanganan diabetes dengan benar sering didapati dilapangan

Tujuan: Menggambarkan asuhan keperawatan diabetes mellitus pada lansia dengan fokus studi pengelolaan defisit pengetahuan di RSUD Dr. R Soetijono Blora.

 Metoda: Rancangan penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian deskriptif, melalui studi kasus dan menggunakan pendekatan proses keperawatan. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, pemeriksaan fisik, dan studi dokumentasi keperawatan.

 Hasil: Setelah dilakukan asuhan keperawatan lansia selama tiga hari, di dapatkan hasil klien memperoleh peningkatan pengetahuan spesifik tentang diabetes mellitus (diet, minum obat dan olah raga) dan mengetahui cara penanganan diabetes dengan benar. Saran yang diajukan, agar keluarga melakukan pendampingan tentang cara penanganan diabetes pada klien lansia.

 Kata kunci: Diabetes mellitus, lansia, defisit pengetahuan.


Full Text:

PDF

References


Aspiani, Reni Ruly.. (2014). Buku Ajar Asuhan Keperawatan Gerontik. Jakarta Timur: CV. Trans Info Media.

Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah. (2021). Profil kesehatan provinsi jawa tengah tahun 2021. (online), (http://www.depkes.go.id/resources/download/profil/PROFIL_KES_PROVINSI_2021/13_Jateng_2021.pdf, diakses tanggal 14 September 2022).

Dinas Kesehatan Kabupaten Blora. (2020). Profil Kesehatan Kabupaten Blora tahun 2017. (online), http://www.depkes.go.id/resources/download/profil/PROFIL_KAB_KOTA_2015/3316_Jateng_Kab_Blora_2020.pdfdiakses tanggal 14 September 2021).

Dewi, Rosliana (2022). Asuhan Keperawatan Pada Pasien Dengan Diabetes Mellitus, Yogyakarta.

Greenstein, B., Wood, D. F. (2010). At a Glance Sistem Endokrin Edisi Kedua Jakarta: Penerbit Erlangga

Hestiana DW (2017). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kepatuhan Dalam Pengelolaan Diet Pada Pasien Rawat Jalan Diabetes Mellitus Tipe 2 Di Kota Semarang JHE (Journal of Health Education), Vol 2 No 2 (2017) , https://journal.unnes.ac.id/sju/index.php/jhealthedu/article/view/14448

Kementerian Kesehatan (2022). InfoDATin: Diabetes Melitus. https://www.kemkes.go.id/folder/view/01/structure-publikasi-pusdatin-info-datin.html

Laia, Julianto (2020). “Hubungan Tingkat Kepatuhan Diet Makan Dengan Tingkat Kadar Gula Darah Pasien Diabetes Melitus.” Jurnal Ilmiah Wijaya 12, no.September: 92–97. Diakses 18 Januari 2023

Manurung (2018). Keperawatan Medikal Bedah, Aplikasi NIC dan NOC –Jilid 3. Jakarta: CV. Trans Info Media

Nursalam. (2009). Konsep dan Penerapan Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan Jakarta : Salemba Medika

Saputri, Ririn Dwi (2020). Komplikasi Sistemik Pada Pasien Diabetes Melitus Tipe 2. Jurnal Ilmiah Kesehatan Sandi Husada 11, no. 1 (June): 230–36.https://doi.org/10.35816/jiskh.v11i1.254. Diakses 3 Januari 2023

Suciana, Fitri, Arifianto (2019). Penatalaksanaan 5 Pilar Pengendalian DM Terhadap Kualitas Hidup Pasien DM Tipe 2. Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal 9, no. 4: 311–18. Diakses 3 Januari 2023

Suriadi. (2015). Pengkajian Luka & Penanganannya . Jakarta : CV Sagung Seto




DOI: https://doi.org/10.31983/j-sikep.v4i1.9604

Article Metrics

Abstract view : 730
Download PDF : 399

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal Studi Keperawatan  (e-ISSN: 2722-9289), is published by Keperawatan Blora, Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang, Jl. Gatot Subroto No.119, Kajangansawan, Sonorejo, Kec. Blora, Kabupaten Blora, Jawa Tengah 58213


Flag Counter