HANDS-ON PENGUJIAN DAN EVALUASI SISTEM KOLIMATOR SEBAGAI UPAYA KESELAMATAN RADIASI RADIOLOGI

Yeti Kartikasari, Dwi Rochmayanti, Siti Masrochah, M.Irwan Katili

Abstract


Pengujian kolimator merupakan factor yang cukup penting dan menjadi salah satu dalam parameter pengujian pesawat sinar X utnuk mendapatkan perijinan dari bapeten. Akan tetapi dilapangan, hal ini menjadi sedikit terabaikan karena tidak berhubungan secara langsung dengan produksi sinar-X, oleh karena itu dilakukan kegiatan pengabdian masyarakat dalam bentuk pelatihan dan pendampingan pengujian sistem kolimator. Kegiatan ini bertujuan Untuk memberikan pelatihan bagi radiografer dalam memastikan kinerja sistem kolimator pada pesawat sinar X, dalam rangka upaya keselamatan radiasi pada unit pelayanan radiologi Rumah Sakit di Kota Semarang. Sasaran kegiatan ini adalah radiografer di Instalasi Radiologi pada Rumah Sakit di Kota Semarang. Kegiatan dikemas dalam bentuk kegiatan pelatihan dan pendampingan yang memungkinkan para peserta mempraktekan secara langsung, sehingga materi pengabmas diharapkan dapat lebih dipahami dan diterapkan di masing-masing pesawat radiologi oleh para peserta. Materi pelatihan meliputi penjelasan mengenai quality assurance dari pesawat sinar-X, khususnya system kolimator dan dilanjutkan dengan praktek pengujian secara langsung. Hasil akhir pengabmas adalah berupa buku petunjuk pengujian. Sebagai bentuk tindak lanjut dilakukan pendampingan bagi peserta untuk melakukan di tempat masing-masingsebagai bentuk dari upaya keselamatan radiasi.


Keywords


Hands-on, sistem kolimator, keselamatan radiasi

Full Text:

PDF

References


Badan, Kepala, and Pengawas Tenaga. 2014. “Perka Bapeten Nomor 15 Tahun 2014.”

BAPETEN. 2018. “Perka Bapeten Nomor 2 Tahun 2018 Tentang Uji Kesesuaian Pesawat Sinar-X Radiologi Diagnostik Dan Intervensional.” Nomor 2 Tahun 2018 Tentang Uji Kesesuaian Pesawat Sinar-X Radiologi Diagnostik Dan Intervensional.

Bushong, Stewart. 2016. Radiologic Science for Technologists, Physics, Biology, and Protection.

Carlton, R. R., & Adler, A. M. K. 2013. “Principles of Radiographic Imaging: An Art and a Science.” Clifton Park, NY: Delmar/Cengage Learning.

Dwi Rochmayanti, Tiara Pratiwi Putri, Sugeng Hariadi. 2017. “Analisis Pengujian Sistem Kolimasi Pesawat Mobile Unit Sinar-X Merk Toshiba DRX-1603B Di Instalasi Radiologi Rumah Sakit Umum R.A Kartini Jepara.” Jurnal Radiografi Dan Imejing XIII.

Gammex. 2003. Quality Control for Diagnostic Radiology. Middleton WI USA.

Hotromasari, Dabukke. 2018. “Pengujian Iluminasi , Kolimasi , Ketegaklurusan Dan Kualitas Berkas Pesawat Sinar-X Radiografi Umum Dengan Radiografi Mobile.” 78.

Kemenkes. 2009. “Keputusan Menteri Kesehatan No 1250 Tahun 2009 Tentang Kendali Mutu Radiodiagnostik.”

Papp, J. 2015. Quality Management in the Imaging Sciences. St. Louis, Mo: Mosby.

Sari Ayu Wita, hartina siti. 2017. “Uji Kesesuaian Collimator Beam Dengan Berkas Sinar-x Pada Pesawat Raico Di Instalasi Radiologi Raden Mattaher Jambi.” Batan 29–34.




DOI: https://doi.org/10.31983/link.v17i2.6677

Article Metrics

Abstract view : 525
Download PDF : 510

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


LINK (ISSN: 1829-5754 e-ISSN: 2461-1077), dipublikasikan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Poltekkes Kemenkes Semarang, Jl. Tirto Agung, Pedalangan, Banyumanik, Semarang, Jawa Tengah 50268, Indonesia; Telp./Fax: (024)7460274

Public Services : 

 E-mail: link@poltekkes-smg.ac.id

View statistics

Creative Commons License LINK is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License