Pengaruh Ketebalan Media Filtrasi sebagai Pengolahan Air terhadap Kekeruhan dan Bau Air Sumur Gali di Desa Kragilan Kecamatan Kragilan Kabupaten Serang Tahun 2022

Muhammad Fauzan Nurhady, Djamaluddin Ramlan, Suparmin Suparmin

Abstract


Air bersih yang digunakan untuk kebutuhan sehari-hari harus memiliki persyaratan kualitas air. Adapun persyaratan yang dimaksud adalah persyaratan dari segi kualitas air yang meliputi fisik, kimia, dan biologi, sehingga apabila dikonsumsi tidak menimbulkan efek samping. Air yang tidak memenuhi syarat fisik dapat dilihat dari bau dan tingkat kekeruhan. Berbagai metode pengolahan air dapat dilakukan untuk menurunkan kekeruhan dan bau pada air salah satunya adalah metode filtrasi. Penelitian ini bertujuan untuk memeriksa pengaruh ketebalan media filtrasi sebagai pengolahan air terhadap kekeruhan dan bau air sumur gali di Desa Kragilan Kecamatan Kragilan Kabupaten Serang. Metode penelitian ini adalah pre experiment dengan rancangan penelitian pre test and post design, air sebelum diberi perlakuan sebagai pre test dan setelah diberi perlakuan sebagai post test, terdapat 4 replikasi dan 4 perlakuan, menggunakan uji Paired T-Test dan Anova One Way. Hasil penelitian menunjukkan ketebalan 21 cm, ketebalan 31 cm, ketebalan 41 cm dan ketebalan 51 cm belum mampu menurunkan bau dan kekeruhan air sumur, dengan rata-rata persentase peningkatan kekeruhan pada ketebalan 21 cm adalah 44%, rata-rata persentase peningkatan kekeruhan pada ketebalan 31 cm adalah 71%, rata-rata persentase peningkatan kekeruhan pada ketebalan 41 cm adalah 54,4%, rata-rata persentase peningkatan kekeruhan pada ketebalan 51 cm adalah 85,89%. Simpulan tidak didapatkan ketebalan media yang efisien untuk menurunkan kekeruhan dan menghilangkan bau. Penelitian serupa disarankan untuk menggunakan metode pengukuran level bau menggunakan metode Threshold Odor Number (TON), menggunakan media filtrasi lain sebagai alternatif untuk menurunkan kekeruhan dan menghilangkan bau air.


Keywords


Kekeruhan;Bau;Filtrasi;Arang Aktif;Pasir Aktif

Full Text:

PDF

References


Peraturan Pemerintah RI. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 82 Tahun 2001 tentang Pengelolaan Kualitas Air dan Pengendalian Pencemaran Air. 2001 hal. 1–22.

Suprihatin, Suparno O. Teknologi Proses Pengolahan Air untuk Mahasiswa dan Praktisi Industri. Bogor: PT Penerbit IPB Press.; 2013. 417 hal.

Budiasih M. Studi Kondisi Sanitasi Sumur Gali di Desa Mipiran Kecamatan Padamara Kabupaten Purbalinga Tahun 2020 [Internet]. Poltekkes Kemenkes Semarang; 2020. Tersedia pada: https://repository.poltekkes-smg.ac.id/?p=show_detail&id=23531

Pinontoan OR, Sumampouw OJ. Dasar Kesehatan Lingkungan. Sleman: Deepublish (Grup Penerbitan CV Budi Utama); 2019.

Wulandari AC. Pengaruh Penggunaan Filter Multimedia Tabung Silinder terhadap Kemampuan Menurunkan Kadar Besi (Fe) Air Sumur Gali Desa Klahang Kecamatan Sokaraja Kabupaten Banyumas Tahun 2017. 2017; Tersedia pada: https://repository.poltekkes-smg.ac.id/repository/ANIKE CAHYA W.pdf

Widiyanto AF. Polusi Air Tanah akibat Limbah Industri dan Limbah Rumah Tangga. 2015; Tersedia pada: https://media.neliti.com/media/publications/25444-ID-polusi-air-tanah-akibat-limbah-industri-dan-limbah-rumah-tangga.pdf

Khairunnisa. Pengolahan Air Bersih dengan Metode Filtrasi Menggunakan Media Arang Aktif Kulit Durian (Durio zibethinus) [Internet]. UIN Ar-Raniry.; 2021. Tersedia pada: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/17052/

Pilambang RA, Supriyono T, Sonawan H. Kaji Eksperimental Penurunan Tekanan Air dalam Filter Pasir Aktif [Internet]. Universitas Pasundan; 2013. Tersedia pada: http://repository.unpas.ac.id/28893/

Munfiah S. Keefektifan Karbon Aktif Tempurung Kelapa, Zeolit dan Pasir Aktif dalam Menurunkan Kekeruhan Air. 2017; Tersedia pada: https://www.jurnal.polibara.ac.id/index. php/medsains/article/view/54/47

Kumalasari F, Satoto Y. Teknik Praktis Mengelola Air Kotor Menjadi Air Bersih. bekasi: Laskar Aksara; 2011.

Fadhillah M, Wahyuni D. Efektivitas Penambahan Karbon Aktif Cangkang Kelapa Sawit (Elaeis Guineensis) dalam Proses Filtrasi Air Sumur. 2016; Tersedia pada: https://jurnal.htp.ac.id/index.php/keskom/article/view/110

Suseno A. Studi Fisik Kualitas Air Sumur di Sekitar Kawasan Industri Makassar (KIMA). Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin; 2016.

Desi, Suharman A, Vinsiah R. Pengaruh Variasi Suhu Karbonisasi Terhadap Daya Serap Karbon Aktif Cangkang Kulit Buah Karet (Hevea brasilliensis). Pros SEMIRATA 2015 Bid MIPA BKS-PTN Barat. 2015;294–303.

Samudro G, Abadi R. Studi Penurunan Kekeruhan Dan Total Suspended Solids (Tss) Dalam Bak Penampung Air Hujan (Pah) Menggunakan Reaktor Gravity Roughing Filter (Grf). J Presipitasi. 2011;8(1):14-20–20.

Latifan R, Susanti D. Aplikasi Karbon Aktif dari Tempurung Kluwak (Pangium Edule) dengan Variasi Temperatur Karbonisasi dan Aktifasi Fisika Sebagai Electric Double Layer Capasitor. Tek Mater dan Metal. 2012;1(1):1–6.

Aryanti. Penurunan Kekeruhan dan Bakteri Escherichia Coli pada Air Hujan Tersimpan dengan Menggunakan Saringan Pasir [Internet]. Universitas Islam Indonesia; 2004. Tersedia pada: https://dspace.uii.ac.id/handle/123456789/23179




DOI: https://doi.org/10.31983/keslingmas.v41i3.8812

Article Metrics

Abstract view : 805
Download PDF : 515

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

Buletin Keslingmas (p-ISSN : 0215-742X, e-ISSN : 2655-8033 ), diterbitkan oleh Jurusan Kesehatan Lingkungan Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang Jl Raya Baturaden Km. 12 Purwokerto, Jawa Tengah, Indonesia. Telp/Fax. 0281-681709

Email : buletinkeslingmas@poltekkes-smg.ac.id

Buletin Keslingmas is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License