EFEKTIFITAS SERBUK DARI TUMBUHAN SEBAGAI BIOINSEKTISIDA ALAMI DALAM MENGENDALIKAN PERKEMBANGBIAKAN JENTIK NYAMUK AEDES AEGYPTI
Abstract
Latar Belakang. Demam dengue merupakan penyakit akibat nyamuk yang berkembang paling pesat di dunia. Pengendalian nyamuk tidak cukup hanya dengan mengendalikan nyamuknya. Tetapi, jentik nyamuk harus menjadi perhatian juga untuk dikendalikan. Pengendalian jentik nyamuk dapat dilakukan dengan memanfaatkan tumbuhan mulai dari batang, daun, kulit dan akar. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas serbuk dari beberapa tumbuhan dalam mematikan jentik Aedes aegypti dengan menggunakan dosis 1 gram/10L dan 2 gram/10L yang dimasukkan kedalam kantung filter teh. Metode Penelitian yang digunakan adalah penelitian experimental sederhana dengan rancangan post test only group control design. Besar sampel yang digunakan adalah 700 ekor jentik Aedes aegypti instar III. Tempat penelitian dilakukan di Laboratorium Vektor dan Binatang Pengganggu Program Studi Sanitasi Poltekkes Kemenkes Ternate. Dosis yang digunakan adalah 1 gram dan 2 gram. Setiap dosis diisi dengan 10 liter air dan diisi 25 ekor jentik, jentik diamati 1 kali 24 jam dengan 3 kali percobaan. Hasil Penelitian ini menunjukkan rata-rata kematian larva selama 24 jam dengan menggunakan serbuk daun sirih pada dosis 1 gram terdapat kematian jnetik yaitu 10 ekor (13,2%) dan pada dosis 2 gram yaitu 13 ekor (17,2%) kematian jentik. Pada daun cengkeh dengan dosis 1 gram kematian jentik yaitu 13 ekor (17,2%), pada dosis 2 gram yaitu 17 ekor (22,4%). Sedangkan serbuk daun pala pada dosis 1 gram rata-rata jumlah larva yang mati yaitu 9 ekor (12%) dan dosis 2 gram yaitu 10 ekor (13,2 %) larva yang mati. Kesimpulan dari penelitian adalah semua serbuk daun yang digunakan yaitu sirih,cengkeh dan pala pada semua dosis yang digunakan efektif sebagai larvasida dan serbuk yang paling efektif yaitu serbuk daun cengkeh. Disarankan agar masyarakat dapat memanfaatkan tanaman cengkeh sebagai larvasida untuk mematikan jentik atau mengendalikan jentik
Keywords
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.31983/keslingmas.v40i2.6814
Article Metrics
Refbacks
Buletin Keslingmas (p-ISSN : 0215-742X, e-ISSN : 2655-8033 ), diterbitkan oleh Jurusan Kesehatan Lingkungan Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang Jl Raya Baturaden Km. 12 Purwokerto, Jawa Tengah, Indonesia. Telp/Fax. 0281-681709
Email : buletinkeslingmas@poltekkes-smg.ac.id
Buletin Keslingmas is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License