HUBUNGAN FAKTOR LINGKUNGAN DENGAN KEJADIAN DIARE PADA BALITA DI DESA SUMBANG KECAMATAN SUMBANG KABUPATEN BANYUMAS TAHUN 2016

Tri Asih Widiastuti, Asep Tata Gunawan

Abstract


Diare merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat di Indonesia, hal ini dikarenakan masih
tingginya angka kesakitan diare yang menimbulkan kematian terutama pada balita. Faktor lingkungan yang
buruk dapat menyebabkan seorang balita terkena diare. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan
faktor lingkungan dengan kejadian diare pada balita di desa Sumbang, Kecamatan Sumbang, Kabupaten
Banyumas. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analitik inferensial dengan
pendekatan cese control. Semua populasi menjadi obyek dalam penelitian ini. Populasi dalam penelitian ini
dibagi menjadi 2 yaitu populasi kasus dan populasi control. Populasi kasus adalah balita diare yang berobat
ke Puskesmas 1 Sumbang pada bulan Maret-Mei 2016 sejumlah 21 penderita, sedangkan populasi kontrol
adalah balita bukan penderita diare yang berobat pada bulan Maret-Mei 2016 sejumlah 21 penderita.
Analisis dilakukan dengan uji Chi Square Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ada hubungan antara faktor
lingkungan yang meliputi sarana air bersih (p=0,001, OR=13,6), jamban (p=0,013, OR=6,4), penyimpanan
makanan (p=0,01, OR=8), penyediaan air minum(p=0,000, OR=23,75), cucitangan (p=0,029=, OR=5,2) dan
pembuangan tinja (p=0,012, OR=6,906) dengan kejadian diare pada balita di desa Sumbang. Ada pengaruh
secara bersama-sama antara sarana air bersih (p=0,006) dan penyediaan air minum (p=0,002) terhadap
kejadian diare pada balita di desa Sumbang. Sebagai upaya pencegahan terjadinya diare pada balita
disarankan kepada masyarakat untuk memperbaiki kondisi fisik sumur gali, menggunakan jamban saniter
sebagai sarana buang air besar, memperhatikan penyimpanan makanan dan penyediaan air minum yang baik
serta membiasakan cuci tangan pakai sabun.

Keywords


Diare, Balita, Kesehatan Lingkungan

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.31983/keslingmas.v36i4.3128

Article Metrics

Abstract view : 369
Download PDF : 880

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

Buletin Keslingmas (p-ISSN : 0215-742X, e-ISSN : 2655-8033 ), diterbitkan oleh Jurusan Kesehatan Lingkungan Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang Jl Raya Baturaden Km. 12 Purwokerto, Jawa Tengah, Indonesia. Telp/Fax. 0281-681709

Email : buletinkeslingmas@poltekkes-smg.ac.id

Buletin Keslingmas is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License