STUDI PENGELOLAAN SAMPAH DI BANK SAMPAH UNGGULAN KELURAHAN SUMAMPIR KECAMATAN PURWOKERTO UTARA KABUPATEN BANYUMAS TAHUN 2015

Hananto Praga Setiadi, Nur Hilal

Abstract


Bank sampah adalah tempat pemilahan dan pengumpulan sampah yang dapat di daur ulang dan atau
diguna ulang yang memiliki nilai ekonomi. Sampah akan terus di produksi dan tidak pernah berhenti selama
manusia ada. Sampah yang tidak dikelola dengan baik akan menimbulkan gangguan seperti menurunkan higienis
dan kelestarian lingkungan, rusaknya tanah atau sebagai tempat berkembangnya vektor penyakit. Tujuan penelitian
ini adalah mendeskripsikan tentang pengelolaan yang ada di bank sampah Unggulan mulai dari penerimaan
sampah, penyimpanan sementara, pemilahan sampah, pemanfaatan sampah, dan pembuangan akhir sampah. Jenis
penelitian yang dipakai penulis pada penelitian ini adalah penelitian observasional dengan metode penelitian
deskriptif. Hasil penelitian ini adalah pengelolaan sampah di bank sampah Unggulan dengan jumlah 51 orang
nasabah mampu menghasilkan sampah setiap bulannya sebesar 56 kg dengar rata-rata sampah yang diterima
setiap harinya sebesar 2 kg. Dari keseluruhan sampah yang di hasilkan merupakan sampah anorganik.
Pemanfaatan yang dilakukan berupa penjualan hasil sampah yang telah di setorkan oleh para nasabahnya serta
daur ulang sampah menjadi barang yang memiliki fungsi baru. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pengelolaan
sampah di bank sampah Unggulan telah melakukan pemilahan sampah sesuai dengan jenisnya, adanya
pemanfaatan sampah yang dihasilkan dari para nasabahnya serta pembuangan sisa sampah hasil produksi sampah
yang sudah berada pada TPA (Tempat Pembuangan Akhir).

Keywords


Pengelolaan sampah, bank sampah.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.31983/keslingmas.v34i3.3064

Article Metrics

Abstract view : 461
Download PDF : 521

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

Buletin Keslingmas (p-ISSN : 0215-742X, e-ISSN : 2655-8033 ), diterbitkan oleh Jurusan Kesehatan Lingkungan Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang Jl Raya Baturaden Km. 12 Purwokerto, Jawa Tengah, Indonesia. Telp/Fax. 0281-681709

Email : buletinkeslingmas@poltekkes-smg.ac.id

Buletin Keslingmas is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License