Efektifitas Rainbow Smoothies terhadap Penurunan Kadar Gula Darah Pasien DM Tipe 2 di Klub Senam Prolanis Bina Sehat Mandiri Cepu
Endah Wuryaningrum, Mohammad Jaelani, Sunarto Sunarto
Abstract
Latar Belakang : Diabetes melitustipe 2 merupakan penyakit diabetes melitus dengan penyebab utama adalah pola makan (life style) yang tidak sehat. Pengaturan terapi diet memegang peranan penting dalam pengendalian kadar gula darah. Rainbow smoothies adalah salah satu modifikasi diet yang disajikan sebagai minuman segar kaya nutrisi, tinggi serat dan rendah IG serta dapat menurunkan kadar gula darah pasien DM tipe 2.
Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas rainbow smoothies terhadap penurunan kadar gula darah pada pasien DM Tipe 2 di klub senam.
Metode : Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimental dengan randomized pre test-post test control group design. Subyek penelitian dibagi menjadi 2 kelompok yaitu kelompok perlakuan dan kelompok kontrol dengan pengukuran kadar gula darah puasa sebanyak 3 kali selama 10 hari. Uji normalitas menggunakan Shapiro-Wilk, kemudian dianalisis dengan uji repetead measure test.
Hasil : Data yang dikumpulkan berdistribusi normal dan menunjukkan adanya penurunan kadar gula darah secara bermaknasebelum dan sesudah perlakuan (p<0,05). Penurunan kadar gula darah pada kelompok perlakuanyang diberi rainbow smoothies paling efektif hingga 43,75% dibandingkan dengan kelompok kontrol. Terdapatperbedaan nilai rata-rata kadar gula darah pasien DM Tipe 2.
Keywords
Pemberian rainbow smoothies dapat menurunkan kadar gula darah pasien DM tipe 2.